Cemilan merupakan makanan yang sangat digemari semua orang biasnya dihidangkan saat-saat santai ngobrol bareng keluarga ataupun teman. Nah cemilan ini banyak jenisnya mulai dari yang digoreng dikukus dll akan tetapi cemilan ini kebanyakan kurang sehat bagi pemakannya biasanya bikin gemuk, diabet dll maka dari itu admin akan memberiakan salah satu cemilan yang sangat sehat bagi tubuh kita karena terbuat dari sayuran yaitu Bayam Keju Muffin adapun bahan-bahan dan cara membuatnya diantara lain :
Bahan
2 btr telur
150 ml susu cair
75 g mentega, lelehkan
150 g keju cheddar, parut
1 btg daun bawang, iris
75 g baby spinach,cincang
1/2 bh paprika merah. potong dadu
100 g mix vegetable
250 g self raising flour
1/2 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
Cara Membuat
- Kocok telur, susu cair dan mentega cair.
- Tambahkan keju chedder parut, daun bawang, baby spinach, paprika merah, dan mix vegetable, aduk rata. Masukan sisa bahan, aduk rata.
- Sendoki adonan kedalam mangkuk kertas yang sudah dipasang di loyang muffin.
- panggang dalam oven bersuh 180 dearajat celcius selama 20 menit atau sampai matang. Angkat dan sajikan.
Begitulan cara membuat Bayam Keju Muffin selamat mencoba dirumah
No comments:
Post a Comment